Siapa yang punya resolusi tahun baru makan lebih sehat,
lebih banyak berolahraga, dan menurunkan berat badan? Sudah tinggal
tanggal-tanggal penghabisan di tahun 2017, nih. Bagaimana hasilnya, Mak?
Sebuah studi yang
dilakukan oleh Universitas Scranton menyatakan bahwa 48% dari peserta
penelitian sudah melepaskan resolusi tahun baru mereka sejak bulan Februari. Ouch!
Tidak heran kalau setiap tahun salah satu resolusi adalah
menurunkan berat badan. Karena sekian tahun berlalu dan resolusi berulang, tapi
berat badan tidak menurun malah bertambah. Itu kalau saya. Anda bagaimana?
Salah satu cara andalan dalam program menurunkan berat badan
adalah membaca kisah sukses dari tokoh yang berhasil dengan program mereka.
Salah satunya yang terbaru adalah Oprah
Winfrey. Perempuan hebat yang menginspirasi banyak orang ini baru saja
berbagi ceritanya tentang bagaimana menurunkan 21 kilogram berat badannya.
Selain mengikuti Weight Watchers program (sebuah
perusahaan yang Oprah sendiri memiliki 10% sahamnya), Oprah mengatakan bahwa ia
memiliki satu trik ampuh untuk menurunkan berat badan: Ia berhenti fokus pada angka yang ada di timbangan!
Terikat pada angka sebagai goal utama akan membuat stress,
dan menimbulkan masalah penerimaan diri. Tidak bisa menikmati dan menghargai
hidup. Dalam keadaan ini akan lebih sulit untuk bisa hidup sehat dan memiliki
berat badan yang ideal. Ketimbang memiliki goal berat badan ideal dan mempersiapkan
diri untuk gagal dan frustasi karenanya, Oprah melakukan mindset makeover.
"Saat berat badan mulai menurun, saya meluruskan
kembali niat. Saya bisa saja menurunkan berat badan untuk kembali muat memakai
gaun berukuran kecil, atau untuk persiapan menghadiri sebuah event, atau untuk
membuat orang lain menyukai saya. Tapi saya tidak akan bisa mempertahankan berat
badan dan kesehatan untuk alasan tersebut. Biasanya berat badan akan kembali
bertambah setelahnya", tuturnya.
"Saat ini saya merubah niat saya bahwa saya ingin
menjadi versi tersehat dari diri saya, secara fisik, emosional dan spiritual.
Jadi proses dan tujuan dari penurunan berat badan yang merubah saya. Niat yang
jelas ini yang membuat program penurunan berat badan lebih mudah untuk
saya".
Jadi kalau saat ini sedang diet ketat hanya untuk membuat
pasangan atau gebetan terkesan, luruskan lagi niat yuk supaya bisa langsing
lebih cepat dan mempertahankannya lebih lama!
Gagal memenuhi resolusi tahun ini? Tenang. Sebentar lagi
sudah tahun baru dan bisa mulai dari awal lagi. Kuncinya adalah jangan mengulangi kesalahan yang sama!
Mengikuti komunitas seperti komunitas penggiat Ketofastosis
ataupun DEBM alias Diet Enak Bahagia Menyenangkan bisa jadi salah satu cara
untuk menjaga semangat dan niat untuk diet sehat. Biasanya komunitas tersebut
memiliki panduan menu sehat untuk makanan sehari-hari dan juga panduan gaya
hidup sehat lainnya seperti olahraga, dan juga resep masakan sehat. Saling mendukung diantara anggotanya pun menjadi motivasi tersendiri untuk mempertahankan diet sehat Anda.
Semangat ngiri!
0 comments:
Post a Comment
Feel Free To Leave Some Traces :D